Senin, 24 Desember 2018

Jalur Pendakian Gunung Gede Via Gunung Putri

NAIK GUNUNG - Mendaki gunung perlu persiapan matang, termasuk di antaranya mengetahui rute dan keadaan setempat. Pendakian Gunung Gede ini bisa dilalui lewat 3 jalur pendakian yaitu jalur Cibodas, jalur gunung putri dan juga jalur selabintana.
Pendaftaran untuk pendakian Gunung Gede - Pangrango dilakukan minimal 2 bulan hingga 3 hari sebelum pendakian, untuk booking online serta syarat – syaratnya bisa dilakukan via website resmi TNGGP di http://booking.gedepangrango.org.

Pendakian Gunung Gede Pangrango via jalur Gunung Putri merupakan tantangan tersendiri bagi para pendaki, jalur ini terbilang merupakan jalur yang berat, dimana hamper setiap trek pada jalur ini merupakan jalur
menanjak dan sedikit sekali jalan datar.



Basecamp – Legok Leunca (1 jam)
Pendakian Gunung Gede Pangrango via jalur Gunung Putri dimulai dari base camp menuju pos pertama yaitu Legok Leunca yang merupakan pos selamat dating di jalur ini, Trek awal didominasi oleh perkebunan dan sawah-sawah, jalan masih datar agak menanjak. Dari perjalanan awal ini akan nampak Gunung Putri dari kejauhan.

Legok Leunca – Buntut Lutung (1,5jam)
Dari Legok Leunca kita akan berjalan menuju Buntut Lutung, dari sini perjalanan semakin berat karena jalur pendakian gunung putri ini susah ditemukan sumber air.

Buntut Lutung – Lawang Sekateng (1,5jam)
Dari Buntut Lutung menuju Lawang Sekateng ini bisa dibilang merupakan trek yang paling berat, trek ini merupakan trek yang menanjak dan hamper tidak ada jalanan datar sehingga cukup menguras stamina.


Lawang Sekateng – Simpang Maleber (1,5jam)
Perjalanan dilanjutkan dari Lawang Sekateng menuju Simpang Maleber yang juga masih merupakan trek yang berat, namun pada jalur ini kita disuguhi pemandangan yang indah dimana di kanan kiri terhampar pepohohan rimbun khas Jawa Barat.

Simpang Maleber – Alun-alun Surya Kencana Timur (1jam)
Dari Simpang Maleber kita terus mendaki, kira - kira satu jam kemudian kita akan bertemu dengan surganya Gunung Gede Pangrango yakni Alun-Alun Surya Kencana.
Alun-Alun Surya Kencana adalah lahan yang luas dan di tengahnya mengalir aliran sungai kecil dari puncak gunung Gede. Di sekitarnya ditumbuhi Bunga Edelweiss, dan rerumputan sepanjang mata memandang. Di tempat inilah favorit pendaki untuk mendirikan tenda dan bermalam. Untuk besok dini hari-nya summit attas mendaki puncak.


Alun-alun Surya Kencana – Puncak Gunung Gede (30 menit)
Dari Alun-alun Surya Kencana menuju Puncak Gunung Gede dibutuhkan waktu sekitar 30 sampai 45 menit dan kelelahanpun terbayar lunas dengan keindahan alam di puncak Gede.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar